Bingung Buat CV? Inilah 7 Tool Bikin CV Gratis Untuk Pemula
CV atau Curriculum Vitae bisa disebut juga sebagai Modal kamu saat melamar pekerjaan. CV tidak hanya berisi daftar riwayat hidup saja, tetapi juga skill serta keterampilan yang bisa mendukung kamu dalam menyelesaikan tugas-tugas pekerjaan. Jangan sekedar bikin CV, pastikan CV kamu juga menarik agar dapat dipanggil wawancara.
Tenang saja, Kamu bisa dengan Mudah membuat CV yang bagus. Kamu juga bisa memanfaatkan tool gratis yang ada di internet. Dalam artikel ini, captain akan membahasnya sampai dengan tuntas. Simak sampai akhir artis ya!
7 Tool Gratis Bikin CV yang bisa kamu manfaatkan.
Inilah tool gratis yang bisa membantu kamu dalam membuat CV yang menarik serta bagus.
1. Zety
Zety merupakan tool yang menyediakan ratusan template CV siap pakai yang bisa kamu atur sesuai dengan kebutuhan kamu. Selain membuat CV, kamu juga bisa membuat surat lamaran kerja sekaligus dengan menggunakan Zety ini.
Hanya saja, untuk template yang ada di Zety memang kurang cocok jika kamu ingin melamar pekerjaan di bidang kreatif, karena template yang disediakan bertema minimalis.
2. Canva
Siapa yang tidak kenal dengan Canva? Aplikasi satu ini sedang naik daun karena memudahkan penggunanya untuk membuat berbagai macam desain, Salah satunya CV. Canva menyediakan ratusan template gratis yang bisa kamu gunakan.
Kamu tidak perlu mendesain dari awal, karena kamu hanya tinggal mengganti informasi yang ada di template dengan kepribadian sehingga posisi yang ingin kamu lamar. Semua ada di Canva baik yang resmi hingga kreatif dan penuh warna.
3. Bikin CV
Tool yang satu ini ternyata sangat populer di kalangan pencari kerja. Tercatat sudah lebih dari 20 ribu orang yang membuat CV di Bikin CV. Website ini sangat cocok untuk kamu yang suka tampilan simpel dan friendly.
Kamu cukup isi data diri da informasi lain tentang kamu, pilih desain yang kamu suka dan CV kamu sudah siap untuk diunduh.
4. CV Maker
Ternyata tidak semua kantor atau perusahaan yang menyukai desain CV yang kreatif apalagi jika posisi yang kamu lamar bukan di bidang kreatif. Kamu bisa memanfaatkan CV Maker untuk membuat CV yang minimalis namun tetap menarik.
CV yang kamu buat secara online tidak hanya bisa kamu unduh dalam format JPG ataupun PNG, tetapi dengan format PDF dan TXT sesuai kebutuhan. Kamu tidak perlu menunggu lama karena desain nya sudah siap dipakai.
5. Venngage
Buat kamu yang ingin membuat CV Kreatif, penuh warna, namun tetap profesional. Di Venngage lah tempatnya bikin CV seperti itu. Website ini menyediakan berbagai tool editing yang bisa kamu gunakan untuk mengedit CV kamu.
6. Indeed
Kamu ingin bikin CV yang simpel dan juga menarik. Di Indeed, kamu tidak perlu login atau mendaftar untuk membuat CV. Cukup lengkapi data kamu pada tabel informasi,lalu kamu pilih template dari kategori yang tersedia. Dijamin CV kamu akan terlihat elegan dengan nuansa Minimalis.
7. Kickresume
Jika kamu ingin membuat CV yang tentang profesional, kamu bisa mengunjungi website resmi. Temukan berbagai macam template dengan tema yang sesuai dengan industri yang kamu minati.
Kickresume juga dapat membantu kamu untuk menambahkan foto atau gambar lain selain foto diri kamu.
Post a Comment for "Bingung Buat CV? Inilah 7 Tool Bikin CV Gratis Untuk Pemula"